Galeri Seneng Artikel

Friday 3 July 2015

Degradasi Pemuda Harapan Bangsa

Pemuda adalah harapan bangsa, karena yang akan memajukan suatu bangsa dan negara di masa yang akan datang adalah generasi muda pada saat ini, untuk itu generasi muda saat ini harus mempersiapkan diri untuk masa yang akan datang, untuk melanjutkan estapeta perjuangan terdahulu. Generasi muda adalah harapan suatu bangsa, dimana harapan itu tiada lain adalah generasi muda harus mampu untuk memperbaiki segala kekurangan sebuah negara, baik dari sektor politik, ekonomi, budaya, dan lain sebagainya

Kaum muda generasi bangsa begitu terlihat ketika masa reformasi dimana suara digelorakan pada tahun 1998 oleh kaum pemuda (mahasiswa), semua itu dilakukan karena kaum pemuda (mahasiswa) menuntut perubahan pada struktur system, nilai dan aktor baik dalam bidang ekonomi, politik, budaya, sosial, keamanan dan pertahanan.
Harapan itu seakan-akan terkikis habis karena prilaku pemuda yang bertindak tidak ideal. Sungguh sangat miris melihat pemuda hari ini, mereka sudah menghilangkan kepercayaan masyarakat terhadap kaum muda, yang seharusnya tidak dilakukan oleh kaum muda. Hari ini banyak generasi muda yang terlibat narkoba, kasus pembunuhan, sex bebas, bahkan terlibat

dalam geng motor yang membuat resah masyarakat. Lebih dari pada itu kaum muda senang bermain di dunia maya ketimbang di dunia nyata, padahal sebuah perubahan tidak cukup dilakukan di dunia maya.Harapan itu seakan-akan terkikis habis karena prilaku pemuda yang bertindak tidak ideal. Sungguh sangat miris melihat pemuda hari ini, mereka sudah menghilangkan kepercayaan masyarakat terhadap kaum muda, yang seharusnya tidak dilakukan oleh kaum muda. Hari ini banyak generasi muda yang terlibat narkoba, kasus pembunuhan, sex bebas, bahkan terlibat


dalam geng motor yang membuat resah masyarakat. Lebih dari pada itu kaum muda senang bermain di dunia maya ketimbang di dunia nyata, padahal sebuah perubahan tidak cukup dilakukan di dunia maya.
Ketika semua itu terjadi, secara otomatis generasi muda tidak lagi punya keinginan untuk melanjutkan estapeta perjuangan terdahulu, akan tetapi generasi muda menjadi apatis, membiarkan masyarakat yang hidup dalam kesengsaraan karena kebijakan pemerintah yang notabene kurang pro rakyat “generasi muda tidak kritis dan tidak peka terhadap permasalahan lingkungan sekitar”.
Kaum muda harapan bangsa harus mengembalikan kepercayan rakyat jangan sampai rakyat terus-menerus berpikiran negatif terhadap kaum muda. Banyak cara yang harus dilakukan kaum muda untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat seperti; tidak membuat resah atau kekacauan dimasyarakat, bersosialisasi dengan masyarakat, dan lain-lain.
Pemuda harus mengetahui betul bagaimana kondisi objektif masyarakat hari ini, amatlah banyak masyarakat Indonesia yang hidup dalam kegelisahan, kesengsaran, dan kemiskinan. Disinilah kaum muda harus mengambil peran untuk membantu menyelesaikan permaslahan-permasalahan yang terjadi dimasyarakat khususnya permasalahn kebijakan pemerintah yang notabene kurang pro rakyat.
Kaum muda harus menjadi jembatan (jalan penghubung) antara masyarakat dengan pemerintah, dimana para pemuda harus mampu untuk menampung aspirasi-aspirasi masyarakat untuk disampaikan kepada pemerintah. Simpelnya kaum muda adalah elit menengah, dimana pemuda harus bisa bergaul ke atas dan ke bawah (pemerintah & masyarakat). Sudah cukup jelas peran kaum muda dalam suatu bangsa mempunyai peran yang cukup vital untuk mensejahtrakan masyarakat. Satu hal dari saya untuk generasi muda:
“Teruslah berkarya jangan terlena dengan kehidupan hura-hura yang memberikan kenikmatan sesaat. Perjalanan masih panjang, badai dan angin besar siap menerpa, menjatuhkan, bahkan melemahkanmu, untuk itu perkuat diri untuk melewati badai dan angin yang akan menerpamu. Jangan biarkan hari-harimu dihabiskan dibalik jeruji besi”.

By Fajar Meihadi
Editor M Muallifi

0 komentar: